top of page
  • Writer's pictureCODE.ID Admin

Fixed Asset Management



Manajemen aktiva tetap atau fixed asset memang belum banyak diimplementasikan secara total, baik ditingkat korporat maupun sektor pemerintahan. Hal ini mungkin disebabkan karena minimnya informasi mengenai pentingnya pengelolaan aset secara terintegrasi. Banyak perusahaan masih menganggap Fixed Asset Management hanyalah sekedar instrumen pengelolaan daftar aset.


Realitas di lapangan menunjukkan banyak kasus yang sebenarnya dimulai dari salah pengelolaan masalah aset, sehingga berdampak kerugian yang tidak sedikit. Sebagai contoh optimalisasi aset sebagai sarana bisnis tidak bisa dilakukan secara maksimal karena tidak teridentifikasi dengan jelas, sehingga sulit untuk mengetahui apakah suatu aset sudah saatnya untuk diganti atau masih layak untuk di maintain. Keputusan akan pilihan-pilihan tersebut dapat terjawab dengan bila kita memiliki informasi/data yang jelas tentang aset tersebut.


Mengapa Manajemen Fixed Asset itu Penting?

Tujuan manajemen aset pada umumnya adalah untuk pengambilan keputusan yang tepat agar aset yang dikelola berfungsi secara efektif dan efisien. Secara spesifik, tujuan dari manajemen aset adalah:


- Meminimalisir biaya selama umur aset bersangkutan

- Memaksimalkan profit/laba

- Mengoptimalkan penggunaan serta pemanfaatan aset


Kunjungi website Activo Asset Management Solutions atau email ke hello@activo.co.id untuk mengetahui aplikasi fixed asset agar asset yang dikelola menjadi efektif dan efisien.

0 comments
bottom of page